Kamis, 18 Maret 2010

Download youtube tanpa software

Tidak dipungkiri Youtube merupakan tempat reverensi video yang sangat besar. Di sana anda dapat memperoleh dan membagikan video-video rekaman anda. Sering kali beberapa orang bingung untuk mendownload video-video dari youtube, karena memang tidak disediakan tombol download.

Untuk mengatasi ini, banyak pihak ketiga yang membuat aplikasi atau web yang digunakan untuk mendownload video dari Youtube. Namun sebenarnya ada sebuah cara yang anda lakukan untuk dapat mendownload video youtube dengan cara yang sangat mudah dengan menyisipkan dua huruf “ok”. Caranya adalah sebagai berikut.

  • 1. Carilah video yang anda inginkan dengan pada menu search pada http://www.youtube.com/
  • 2. Buka video tersebut maka anda dapat memutar video tersebut. Di bagian address bar maka akan muncul URL http://www.youtube.com/watch?v=[Kode Video].
  • down
  • 3. Selanjutnya untuk mendownload video tersebut anda cukup menulisan “ok” di depan tulisan youtube pada URL tersebut. URL http://www.okyoutube.com/watch?v=[Kode Video]. Dan kemudian tekan enter, maka video tersebut langsung terdownload oleh komputer anda.
Dengan metode ini, anda akan memperoleh video dengan ekstensi *.flv. Selamat mencoba.

Sumber http://kabarit.com

Mengedit Film Menggunakan Movie Maker


Digital video editing sering kali hanya digunakan dan dapat dilakukan oleh orang tertentu saja. Namun dengan perkembangan teknologi saat ini, memungkinkan semua orang dapat membuat rekaman video pribadinya. Hanya bermodal PC dengan spesifikasi tertentu ditunjang software video editing maka segalanya akan beres. Saat ini kita akan coba membawa tips bagaimana mengedit video menggunakan software yang umumnya sudah tersedia buat anda yang menggunakan system operasi windows XP. Nama software itu adalah Movie maker, aplikasi ini dapat anda jalankan melalui Menu Program. Berikut ini adalah tipsnya untuk anda:

  1. Sebelum kita melakukan editing untuk video kita sudah barang tentu kita harus menyediakan video yang akan kita edit terlebih dahulu. Untuk pengguna Handycam anda bisa langsung transfer menggunakan kabel firewire, USB atau kabel S-Video yang dibawa oleh handycam. Dan untuk anda yang mengambil video menggunakan handphone atau yang lainnya juga dapat melakukan cara yang serupa.
  2. Jalankan Aplikasi Movie maker dikomputer anda, jika anda belum mempunyai video dikomputer anda tetapi masih didalam handycam maka kita akan mengcapture terlebih dahulu dengan mengklik menu capture video from device. Pastikan kabel handycam sudah terhubung kedalam PC anda. Jika sudah siap maka anda tinggal memulai capture hingga selesai hingga akhir video anda.
  3. Jika video yang akan kita edit sudah ada dalam computer kita maka hal yang harus dilakukan yaitu dengan import video, image hasil jepretan kamera kita atau music-music yang sudah kita siapkan untuk memperindah hasil editan video kita.
  4. Andai semua video dan gambar-gambar yang akan diedit sudah siap maka kita selanjutnya akan melakukan editing dari video tersebut. Movie maker memang didesain untuk editor movie rumahan sehingga efek dan transisi serta hal lainnya dibuat instant untuk pengguna rumahan, namun demikian, software ini lebih dari cukup untuk menghasilkan video yang bagus.
  5. Setelah video masuk pada daftar COLLECTION. Dan video tersebut akan secara otomatis terpotong potong menjadi beberapa bagian frame.jika anda ingin memotong kembali video tersebut menjadi beberapa bagian yang lebih banyak maka pilih bagian video yang akan dipotong lalu jalankan dengan menekan tombol PLAY lalu tekan tombol SPLIT THE CLIP INTO TWO CLIPS AT THE CURRENT FRAME yang ada dibawah layar video yang sedang dimainkan tersebut.
  6. Setelah puas memotong video ke beberapa bagian, letakkan video yang anda inginkan (Drag) ke dalam STORYBOARD yang terletak pada bagian paling bawah dari program ini. Jika ingin memasukan semua secara langsung pilih tombol CLTR+A lalu drag.
  7. Jika ingin menambahkan efek tertentu pada video anda pilih VIEW VIDEO EFFECTS. Maka akan muncul beberapa efek yang siap dipakai. Pilih salah satu efek tersebut lalu letakkan pada bagian video yang diinginkan yang ada di Storyboard tadi. Untuk melihat hasilnya pilih video yang sudah diberi efek lalu mainkan.
  8. Jika ingin menambahkan animasi perpindahan bagian antar video (Transisi) pilih VIEW VIDEO TRANSISIONS. Maka akan muncul beberapa Transisi yang siap dipakai. Pilih salah satu Transisi tersebut lalu letakkan pada bagian video yang diinginkan yang ada di Storyboard tadi. Untuk melihat hasilnya pilih video yang sudah diberi Transisi lalu mainkan.
  9. Jika ingin menambahkan Teks atau tulisan pilih MAKES TITLES OR CREDITS. Maka akan muncul beberapa pilihan pilih salah satu dari beberapa pilihan tersebut lalu masukan tulisan yang anda ingin tambahkan ke dalam video tadi. Jika ingin menambahkan animasi pada tulisan tadi tinggal klik tombol CHANGE THE TITLE ANIMATION. Lalu pilih animasi yang diinginkan.Jika ingin mengganti bentuk atau warna huruf tulisan yang anda ketik tinggal klik tombol CHANGE THE TEXT FONT OR COLOR. Lalu pilih bentuk tulisan yang diinginkan. Jika sudah puas mengganti tulisan tulisan tersebut pilih DONE, ADD TITLE TO MOVIE.
  10. Video yang telah anda edit tinggal di simpan di dalam komputer dengan menekan SAVE TO MY COMPUTER atau menyimpannya ke dalam CD dengan menekan SAVE TO CD atau mengirimnya dengan Email dengan menekan SEND IN EMAIL atau mengirimnya ke Web atau situs anda dengan menekan SEND TO THE WEB atau menyimpannya ke dalam DV Camera dengan menekan SEND TO DV CAMERA. Untuk mengetahui hasilnya saya sarankan untuk menyimpan di dalam komputer anda dengan menekan SAVE TO MY COMPUTER.Video yang sudah di edit siap dimainkan


Sumber http://www.adisumaryadi.web.id

Koneksi Internet Dengan Modem Handphone

Hape sebagai modem untuk melakukan koneksi internet merupakan cara paling sederhana yang layak dilakukan bagi generasi yang serba kebelet, misalnya sekedar untuk ber YM ria lewat pc, atau membuka email dari rekan bukan kebelet merayu cewek lho?. Tapi bagi professional surfer saya kira kurang puas, kecuali bisa melakukan tweak juga pendongrak koneksi internet.

Berikut settingan beberapa profider mulai gsm dan cdma, kalo ada yang kurang silahkan di tambahi.

Persiapan:
A.Peralatan yang di perlukan:

  1. Sebuah HP yang support GPRS, dan sudah bisa koneksi dengan GPRS.
  2. Kartu telepon / sim card.
  3. Personal computer boleh juga laptop.
  4. Perangkat koneksi, dari HP ke PC. Boleh pakai kabel data, Bluetooth, atau IrDA (Infrared Data Adapter). Berikut dengan drivernya yang sudah diinstall. Pokoknya sudah bisa kirim-kiriman antara PC dan HP.
  5. Tancapkan hanphone yang sudah aktif gprsnya (pastikan kondisi on) dengan kabel data ke usb komputer anda. Bila file driver telah ada di komputer maka secara otomatis akan mendeteksi dengan sendiri. bila tidak lakukan penginstalan driver secara manual.

B.Setting Modem

Start >> control panel >> Phone and Modem Options>> akan muncul daftar modem yang udah terdeteksi oleh komputer beserta portnya bisa com2, com7 dst. Bila sudah ada berarti terdeteksi bila belum bisa di pastikan salah satu setingan belum lengkap, periksa kabel data dan hidupkan hanphone anda.

Untuk memastikan koneksi antara pc dengan hanphone secara manual, silahkan sorot nama modem anda lalu pilih properties, di tab general akan tertera nama modem hape anda, lalau pilih diagnostics lalu query modem, bila tertera success berarti komunikasi oke.
Silahkan lihat bagian tab advanced, lalu di bagian extra setting masukkan kode dibawah ini: – lalu ok.

Kode extra setting

AT+CGDCONT=1,”IP”, “Acsess poin name operator”
Sebagai catatan: Acsess poin name merupakan variable yang senantiasa bisa berubah, kita sesuaikan dengan kartu hanphone yang kita pakai.

Contoh: anda memakai kartu im3 sebagai kartu hanphone yang anda gunakan sebagai modem handphone, maka settingannya kan jadi sebagai berikut:
AT+CGDCONT=1,”IP”,”www.indosat-im3.net”

Berikut settingan kode untuk masing masing operator:
AT+CGDCONT=1,”IP”,”www.indosat-im3.net” untuk im3
AT+CGDCONT=1,”IP”,”satelindogprs.com” untuk matrix dan mentari
AT+CGDCONT=1,”IP”,”internet” untuk telkomsel
AT+CGDCONT=1,”IP”,”xlgprs.net” untuk xl

C.Melakukan koneksi / membuat dial up:

  1. Buka Control Panel lagi,
  2. Pilih Network Connections,
  3. New Connection Wizard.
  4. Ikuti langkah-langkahnya dengan menekan Next…
  5. Untuk Connection Type, pilih Connect to the Internet
  6. Getting Ready, pilih Set up my connection manually
  7. Internet Connection, pilih Connect using a dial-up modem
  8. Pada connection name / isp name isikan nama terserah anda misal konekyuk (sebagai nama koneksi anda)
  9. Pada Phone number to dial, isikan *99***1# (lihat daftar di bawah untuk cdma berbeda)
  10. Pada dialog pengisian username dan password, sesuaikan dengan setting kartu anda. Jika menggunakan IM3, usernamenya gprs dan passwordnya im3 (lihat daftar di bawah. silahkan di sesuaikan sendiri.

Daftar username dan password serta dial number gsm dan cdma:

Telkomsel
username: wap
password: wap123
dial number : *99***1#

Mentari
username: indosat
password: indosat
dial number : *99***1#

Matrix
username: silahkan di kosongi
password: silahkan dikosongi
dial number : *99***1#

Xl
username: xlgprs
password: proxl
dial number : *99***1#

Im3 ( yang berdasarkan kb )
username: gprs
password: im3
dial number : *99***1#

Im3 ( yang berdasarkan waktu/ time base )

username: indosat@durasi
password: indosat@durasi
dial number : *99***1#

Fren
username: m8
password: m8
dial number : #777

Telkom Flexy
username: telkomnet@flexy
password: telkom
dial number : #777

Starone
username: starone
password: indosat
dial number : #777

Catatan : angka 1 di dalam setingan dial number silahkan disesuaikan dengan banyaknya koneksi internet yang ada di komputer anda. contoh anda memiliki 2 macam koneksi internet dari pc anda maka dial number bisa diisi: *99***2# dst.

Untuk kartu IM3, fasilitas GPRS-nya otomatis aktif saat kartunya diaktifkan. Untuk Simpati dan lain-lain masih perlu register dulu, dan untuk nomor lain bisa menghubungi customer service untuk informasi aktivitas GPRS. Saya buat tutorialnya setting gprs ini.

Selamat berinternet dengan aman jangan lupa pakek kondom antivirus, Senantiasa hemat pengeluaran anda dan dapatkan hasil yang maksimal, he..he. Semoga tutorial ini bermanfaat. Didukung juga oleh www.downloadvideo3gp.com,


Sumber http://syaifudinzuhri.com

Memperbaiki memory yang rusak

Cara Memperbaiki Memory Rusak (SD RAM, DD RAM) dapat dilakukan dengan mudah dan anda hanya perlu bantuan Avometer dan cairan pembersih hardware. Tahukan apa yang dimaksud dengan avometer...???. Avometer adalah adalah alat untuk mengukur arus, tegangan dan hambatan listrik. Avometer ini bisa anda manfaatkan untuk memperbaiki memory yang sudah tidak dapat berfungsi lagi. Tapi tidak semua memory rusak bisa berhasil diperbaiki. Jadi sebelum membeli memory yang baru lakukan tips berikut ini untuk memperbaiki memory anda yang sudah rusak.

Cara Memperbaikinya:

1. Bersihkan pin-pin memory dengan kain untuk membersihkan kotoran yang melekat di pin memory. Cairan pembersihnya anda bisa gunakan cairan degreaser cleaner dan boleh juga di beri Tiner sedikit supaya lebih bersih dari debu lalu setelah itu lap dengan kain bersih yang halus. Cara ini dapat memancing ion-ion pada pin memory agar tersimulasi dan konduktornya menjadi aktif.

2. Arahkan skala Avometer pada Ohm. Anda bisa posisikan 1K, 10K, atau 100K

3. Ambil jarum negative (-) Avometer (kabel warna hitam) lalu tempelkan pada salah satu pin/kaki memory, dan jarum positive (kabel warna merah) gesekan pada pada kumpulan kaki-kaki IC/chipset memory ,bila memory memiliki 8 buah IC maka gesekan jarum (+) tersebut ke kaki-kaki 8 IC tersebut.

4. Selesai....silahkan coba pasang memory tersebut pada slotnya di Mainboard.

Semoga berhasil

Sumber http://marcellinoagatha.blogspot.com

Meresetter (meperbaiki) printer canon ip 1980

printer-canon-pixma-ip-1980Belum genap sebulan semenjak saya membeli printer Canon IP-1980 (beberapa menyebutnya IP 1900), tinta asli yang dari pabrikan sudah mau habis (pada computer sudah muncul tanda seru) Hal ini membuat saya bingung, terlebih ketika saya harus menge-print lembar tugas saya yang panjangnya bisa sampai beberapa halaman. Niat saya untuk mengganti cartridge printer tersebut urung ketika saya mengetahui bahwa harga cartridge hitam yang baru Rp. 180.000 dan yang warna Rp. 220.000 (harga tersebut adalah harga pada Januari 2009 di kawasan Mangga Dua Jakarta). Kalau ditotal sekitar Rp. 400.000 (harga tersebut terlalu mahal bagi mahasiswa berkantong pas-pasan seperti saya). Jika ditambah sedikit lagi, harga tersebut sudah sama dengan harga printer yang baru (Rp. 550.000). Akhirnya saya mengambil jalan pintas, yaitu me-refill cartridge yang lama. Namun setelah di­-refill tampilan indikator tinta di monitor tidak mau naik, yang muncul malahan tulisan ­ink-out (tinta habis, harus diganti dengan cartridge yang baru) dan lampu orange pada printer berkedip-kedip. Akhirnya lewat sebuah eksperimen (dan saran dari beberapa teman), saya menemukan cara bagaimana agar printer tersebut mau tetap nge-print kendati tintanya sudah mau habis (atau sudah habis, tapi setelah di-refill tetap tidak terbaca). Ini dia caranya:

1. Matikan printer, cabut kabelnya dari stop kontak.

2. Tunggu sekira lima detik

3. Dengan kabel dalam keadaan tidak terpasang (tidak tercolok ke listrik) dan kabel USB tidak tersambung ke komputer/laptop , tekan dan tahan tombol power sekira tiga detik dengan jari tengah

4. Tetap tahan jari tengah anda di tombol power, tangan yang satunya mencolokkan kabel printer ke stop kontak. Lampu power akan menyala warna hijau (tidak kedap-kedip)

tekan power dengan jari tengah,tahan

tekan power dengan jari tengah,tahan

5. Tetap tahan jari tengah anda. Jari telunjuk menekan tombol resume dua kali (lampu akan berganti dari hijau-orange-hijau)

jari tengah menahan power, jari telunjuk menekan resume dua kali

6. Setelah itu, lepaskan kedua jari anda, tunggu printer hingga ready (ditunjukkan dengan lampu hijau menyala tidak putus-putus)

setelah menekan resume dua kali, lampu hijau akan menyala tidak  putus-putus

setelah menekan resume dua kali, lampu hijau akan menyala tidak putus-putus

7. Jika tadinya anda sudah meng-install software printer tersebut, ­anda harus menghapusnya (uninstall)

8. Hubungkan printer ke computer

9. Komputer akan men­-detect printer anda sebagai printer baru

10. Maka install kembali software printer anda. Ini bertujuan untuk ‘menipu’ komputer anda agar tidak ‘mengingat’ bahwa tinta anda adalah tinta refill atau sudah mau habis. Sebagai bukti bahwa anda berhasil ‘menipu’ komputer anda, maka klik [Start]-[Settings]-[Printers and Faxes] dan anda akan melihat tampilan ‘Copy iP 1900 series (copy 1)’. Ini tandanya bahwa anda berhasil menginstall software anda.

img_1238

11. Gunakan printer seperti biasa

12. Apabila anda hendak mematikan printer, langsung saja cabut kabel powernya. Tidak usah tekan tombol apapun pada printer

13. Begitu seterusnya. Apabila anda ingin menggunakannya kembali, gunakan cara yang sama: cabut kabel-tahan power-colokkan kabel-tekan resume dua kali-gunakan.

Dengan cara seperti ini, printer tidak akan mempedulikan tinta anda, apakah asli-palsu, penuh-kosong, refill-bukan. Printer akan menge-print sesuai keinginan anda. Memang pada tampilan layar anda akan muncul tanda seru (layaknya tinta mau habis), tapi hal ini tidak usah dihiraukan.

tampilan-di-monitor-tinta-terkesan-mau-habis-tetapi-hal-ini-tidak-berpengaruh

Sudah tiga bulan saya menggunakan cara seperti ini, dan sampai sekarang tidak ada masalah apa-apa, kecuali orang lain yang mungkin agak heran melihat cara saya menyalakan printer tersebut. Saya juga pernah mengaplikasikan cara tersebut pada printer saya yang lama (Canon S400SP), dan lampu indikator menyala hijau tidak kedip-kedip menunjukkan printer dalam keadaan siap untuk dipakai. Namun karena kerusakan printer saya tersebut sudah terlalu parah (cartridge bocor dan menggenangi dasar printer), saya tidak pernah memakainya untuk menge-print. Mungkin cara ini bisa dicobakan ke printer-printer lain selain Canon IP 1980, namun maaf risiko anda tanggung sendiri.

Satu hal lagi, jika setelah melakukan hal tersebut ternyata anda diberi kemampuan untuk membeli cartridge baru (asli tentunya), maka cara ‘aneh ala saya’ tersebut dapat ditinggalkan. Caranya: uninstall software anda,nyalakan printer seperti biasa (sewajarnya, dengan hanya sekali menekan tombol power), pasang cartridge baru tersebut, dan install kembali softwarenya. Printer akan kembali normal.

Selamat mencoba.


Solusinya adalah menggunakan program Resetter Printer Canon IP 1980. Langkah-langkah mereset Canon IP 1980 adalah sebagai berikut:
1. Tekan tombol Power lalu tancepin kabel AC connector ke steker lalu lepasin jari dari tombol power
2. Tekan tombol Power lagi untuk menghidupkan printer
3. Buka program iptool.exe
4. Disana ada 2 menu, Ink Counter dan Waste Ink Counter
5. Pada kotak menu Ink Counter klik Reset Black dan Reset Colour
6. Lalu pada Waste Ink Counter klik Reset Main dan Reset Platen
7. Matikan printer Canon IP 1980 kamu.
8. Lalu nyalakan kembali printer. Printer kamu akan kembali normal

Software resetter
Epson stylus c41sx s/d c43sx ,c41ux sd/ c44ux, c45-c46, c63 s/d c65
epson stylus c83 s/d c85 , c87 s/d c88
epson stylus photo rx500 – rx510
Resetter Epson cx5500 – 5505
stylus color 600 , 640, 660
epson stylus color 670
epson stylus color 580 , 480sxu , stylus c63 – c64 , scx3700 – 3850
epson lq-590 – lq-2090 HP_Deskjet_656
epson stylus photo r340-350, r800
resetter canon ip 1000
resetter canon ip 1500
epson stylus c67, c68, d68
epson stylus photo rx500, rx510
Resetter Canon iP 1200, 1300, 1600, 1800, 1880, 2200, 2500
Resetter mp150, mp160, mp170, mp180 mp450, mp460
Restore EEPROM Printer Canon iP6210D, iP6220D, MP150, MP170, MP450, iP2200, iP1600
Software Resetter Canon iP1980

Sumber http://sectiocadaveris.wordpress.com

Rabu, 17 Maret 2010

Memburning (membakar cd/dvd) dengan nero

DAPATKAN BUKU GRATIS DARI BUKUKITA.COM, CARANYA KLIK DISINI!!!

Kini dengan sekeping CD kita dapat menyimpan data dengan dibantu dengan program-program yang terdapat dalam computer, salah satunya adalah nero. Program yang dapat memburning data kedalam CD.

Untuk melakukan pemburningan langkah-langkah yang harus dilakukan yaitu:
1.Menyiapkan CD kosong yang ingin ditempati oleh data tersebut.

2.Memastikan bahwa didalam computer tersebut terdapat program nero.

3.Memastikan bahwa data yang ingin dipindahkan ada atau terdapat didalam computer.

Gambar : 003 Tampilan beberapa foldel yang diantaranya terdapat data yang ingin di pindahkan/ burning

Cara membuka program NERO
Lihat logo NERO yang terdapat pada desktop computer. Namun jika tidak ada, maka yang harus dilakukan ialah:
klik star, yang terdapat pada ujung bawah sebelah kiri
lalu pilih all programs, yang terdapat pada tampilan yang muncul
pilih nero yang tertampil pada tampilan berikutnya
masih banyak cara untuk membuka program tersebut. Namun cara yang diatas adalah cara yang sangat mudah.

Katika kita telah membuka nero tersebut maka akan muncul tampilan

Masing-masing gambar tersebut diatas menentukan tipe CD yang merupakan tempat tersimpannya data yang kita burning.

Ada yang berupa DATA, VCD, DVD, Mp3, dll. Yang sesuai pada tampilan atau dengan versi nero tersebut.

Karena yang ingin kita burning itu berupa data, maka langkah-langkah yang kita lakukan ialah:
Masukkan CD kosong tersebut kedalam CD-ROOM
Memilih gambar yang menunjukkan sebuah data seperti yang terlihat pada gambar 005.
Setelah itu pilih make data disc yang tertulis pada tampilan tersebut

Gambar : 006 Tampilan Make Data Disc yang terdapat pada gambar data

lalu tak lama kemudian akan muncul tampilan

Gambar : 007 Tampilan disc kontent

klik add yang tertulis didalam tampilan disc content.
Akan muncul kembali tampilan baru yang mengharuskan kita untuk memilih files atau folder yang ingin dipindahkan.

Gambar : 008 Tampilan beberapa files dan folders

masukkan beberapa data yang ingin dipindahkan, lalu klik finish jika data yang ingin dipindahkan telah selesai.
Berikutnya tekan next untuk melanjutkan pemburningan.
tampilan berikutnya, meminta kita untuk memberi nama CD tersebut serta mengatur kecepatan pembacaan atau perputaran CD yang ada didalam CD-ROOM.
Lalu terdapat tulisan burn yang terdapat pada ujung bawah kanan pada tampilan tersebut.

Ketika proses pemburningan berlangsung, akan terlihat tampilan seperti gambar 009

Gambar : 009 Tampilan pembacaan

dan ketika selesai akan muncul tampilan kecil yang menandakan bahwa proses pemburningan telah selesai atu berhasil

Gambar : 010 Tampilan yang menyatakan proses burning berhasil

Tekan OK, untuk menyetujui bahwa proses pemburningan telah selesai
CD-ROOM akan mengeluarkan CD yang berada didalamnya serta menandakan bahwa data tersebut telah ada didalamnya.

Gambar : 011 Tampilan akhir dari program nero

Klik exit untuk mengakhiri serta menutup program nero
Dan CD tersebut kini telah terisi data yang telah anda masukkan.

Download nero kilik disini

Sumber http://www.untukku.com

Menginstal WINDOWS XP

Windows XP ProfessionalWindows XP adalah suatu sistem pengoperasian (operating system) yang paling banyak dipakai sampai saat ini karena selain kemudahan dalam pemakaiannya Windows XP digunakan sebagai standarisasi pembelajaran yang di pakai oleh sekolahan-sekolahan dan perguruan tinggi pada umumnya.

Untuk melakukan penginstalan windows xp diperlukan ketelitian dan kesabaran dalam prosesnya karena memerlukan waktu yang lumayan lama.

Ada beberapa jenis windows xp diantaranya windows xp professional, Home Edition, Media Center Edition, Tablet PC Edition, Starter Edition, Professional x64 Edition, Professional 64-bit Edition For Itanium.

berikut langkah-langkah yang mudah dan lengkap cara menginstal windows xp :

1.
Siapkan CD WINDOWS XP

2.
Siapkan CD DRIVER MOTHERBOARD

3.
Atur bios terlebih dahulu agar prioritas bootingnya dimulai dari CD(DVD)-ROM, caranya:

a.
Masuk ke BIOS dengan menekan tombol Del, atau F1, atau juga F2.
Pilih menu Advanced Settings, kemudian carilah ‘Boot Priority’ atau yang sejenis.

b.
ubah pengaturanya, agar CDROM jadi urutan yang pertama kemungkinan pilihan ini ada 2 jenis

* menu ‘First boot priority’, ‘Second boot priority’ dll: Aturlah ‘First boot priority’ ke ‘CDROM’ dengan menekan tombol PgDn/Pgup (Page Down/Up) atau +/-.
Atur juga ‘Second boot priority’nya ke HDD0/HDD1.
* Jika menunya ‘Boot priority’: atur ke ‘CDROM, C, A’ atau ‘CDROM, A,

C.
dengan menekan tombol PgDn/Up.


Cara paling mudah instal windows xp
(lengkap dengan gambar):


gak usah di utak-atik biosnya. biarin aja bios diload masukin CD WINDOWSnya, lalu Restart komputer, trus tekan-tekan F8 atau F10 atau F11 (boleh dicoba satu-satu) nanti bakal muncul opsi boot selection. pilih aja yg ada 'bau' cd-nya. trus enter. selesai deh...ga pake repot-repot...

4.
Tunggu beberapa saat sampai muncul tulisan "press any key to boot from CD" seperti tampilan Seperti gambar di bawah ini



5. Tekan ENTER atau sembarang tombol, lalu proses instalasi akan mengecek hardware komputer anda, kemudian akan muncul tulisan "windows setup" seperti gambar dibawah ini



6. lalu file-file di dalam cd akan di load ke dalam komputer, kemudian akan muncul tampilan "welcome to setup" seperti gambar dibawah ini



7. Tekan "ENTER" untuk menginstal windows xp, "R" untuk repair system windows yang sebelumnya pernah terinstal, "F3" untuk keluar dari proses instalasi, lalu akan muncul (End User Licese Aggrement) seperti gambar di bawah ini



8. Tekan "F8" kemudian proses instalasi akan mencari dan membaca partisi hardisk anda, kemudian akan muncul semua partisi hardisk anda, seperti gambar di bawah ini



9. Tekan "ENTER" untuk langsung menginstal windows, "C" untuk membuat partisi hardisk anda, kapasitas partisi sesuai dengan kebutuhan anda, dalam satuan MB, selanjutnya jika anda membuat partisi dengan menekan tombol "C", maka akan muncul gambar seperti di bawah ini



10. Kemudian tuliskan kapasitas partisi yang ingin anda buat, seperti terlihat pada gambar diatas, sebagai contoh, misalkan kapasitas hardisk anda 40 GB, lalu anda ingin membagi dua, maka tuliskan 20000,jangan 20, karna partisi satuannya MB, tentunya anda mengerti kan...?? cat" 1GB = 1000 MB

11.
Kenudian tekan "ENTER" maka akan muncul gambar seperti dibawah ini



12. kemudian pilih "format the partition using the NTFS file system (Quick)" atau "format the partition using the NTFS file system (Quick)" lalu tekan "ENTER" maka akan muncul layar sepert gambar di bawah ini



13. Kemudian arahkan pointer pada posisi "unpartitioned space", lalu tekan "C" maka akan muncul gambar seperti gambar sebelumnya, dalam hal ini layar yang akan muncul seperti gambar sebelumnya menunjukan sisa partisi yang telah anda bagi, jika anda cuma membagi 2 partisi saja maka langsung tekan "ENTER" tapi jika anda ingin mempartisi lagi sisa hardisknya maka tinggal di bagi lagi aj, seperti langkah-langkah sebelumnya, mengertikan maksud saya....??
setelah selesai partisi ketika anda menekan "ENTER" seperti yang di jelaskan di atas, maka akan muncul gambar sperti gambar diatas, setelah itu arahkan poiter di posisi C: partition1 [New Raw], tapi biasanya sudah berada di posisi tersebut, maka anda tinggal menekan "ENTER" saja untuk proses instalasi windows, kemudian akan muncul proses format seperti gambar di bawah ini



14. Setelah selesai format, kemudian windows akan ,menyalin file untuk proses instalasi, seperti gambar di bawah ini



15. Setelah proses penyalinan selesai, secara otomatis komputer akan melakukan restart seperti gambar di bawah ini, dalam hal ini untuk mempercepat proses restart, anda bisa langsung menekan "ENTER"



16. Setelah itu akan muncul loading windows seperti gambar di bawah ini



17. selanjutnya proses instalasi windows di mulai 1..2..3...GOoooo muncul layar seperti gambar di bawah ini



18. selanjutnya tinggal menunggu, sambil ngopi jg bisa, biar lebih terinspirasi, eitssss, tp jangan kemana mana dulu, karna selanjutnya akan muncul layar seperti gambar di bawah ini



19. Langsung klik "NEXT" aja BOS...!!! lalu mucul lagi bos layar seperti gambar di bawah ini



20. Isi nama dan organisasinya, terserah BOS aja... lalu tekan "NEXT" kemudian akan muncul layar seperti gambar di bawah ini



21. Masukan serial nombernya, jangan sampe salah ya....!!! kemudian tekan "Next" selanjutnya akan muncul layar administrator, isi aja mau dinamain apa komputernya, terserah deeeehhhhh......
kalau mau pake pasword tinggal di isi juga paswordnya, terserah juga mo apa paswordnya.... lalu tekan "Next" maka muncul layar Date and Time Setting seperti gambar di bawah ini




22. Masukan settingan jam dan tanggal, tentukan juga time zone anda, untuk jakarta : pilih GMT+7 Klik "Next" lagi BOS.... setelah proses instalasi windows delanjutkan, seperti gambar di bawah ini



23. Silahkan Menunggu lumayan lama BOS,.... sampai muncul layar seperti gambar di bawah ini



24. Selanjutnya akan muncul layar work group or computer Domain,seperti gambar di bawah ini



25. jika komputer anda terhubung dengan sebuah domain, maka isikan nama domainnya, tapi jika komputer anda stand alone, maka pilih radio button yang paling atas, lalu tekan "Next"

26. Selanjutnya akan muncul display setting, seperti gambar di bawah ini, klik "OK" aja BOS....!!!



27. Kemudian windows akan mendeteksi tampilan optimal dari PC anda, seperti terlihat pada gambar di bawah ini, Klik "OK" aj BOS...!!!



28. Proses instalasi hampir selesai BOS..... selanjutnya akan muncul loading jendela windows seperti gambar di bawah ini



29. Selanjutnya anda akan dibawa masuk ke dalam windows untuk pertama kalinya seperti terlihat pada gambar di bawah ini, tekan "Next" aj BOS..



30. Selanjutnya akan muncul layar "Help Protect Your PC", seperti gambar di bawah ini, kemudian pilih "Not Right Now" lalu tekan "Next"



31. Kemudian komputer akan mengecek koneksi ke internet, seprti terlihat pada gambar di bawah ini, pilih "Yes" lalu tekan "Next"



32. Kemudian akan muncul pilihan aktivasi windows, seperti gambar di bawah ini, lalu tekan "Next"



33. Setelah itu akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini yang menunjukan pilihan untuk menambah pengguna komputer, Anda bisa memasukkan beberapa pengguna yang akan mengakses komputer Anda, Namun jika satu akun sudah cukup, atau Anda menginstall komputer untuk dipakai bergantian, cukup masukkan satu user kemudian klik "Next"

34. Proses instalasi windows selesai, kemudian akan muncul layar seperti gambar di bawah ini, klik "finish", maka proses instalasi selesai.....



35. Selesailah sudah semua.... kemudian perlahan masuk ke windowsnya seperti telihat pada gambar di bawah ini




36. Kemudian tinggal menginstal CD Driver Motherboad, dan perangkat pendukung lainnya....

Demikianlah langkah-langkah dan cara install windows xp lengkap berikut gambarnya.


sumber http://adesyams.blogspot.com

 

Copyright © 2009 by RoyanSableng'Blog
Themes : Magazine Style by Blogger Magazine